TONDANO, sahabatminahasa.id – Lapangan Dr. Sam Ratulangi Tondano di Kelurahan Toukuramber, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, menjadi saksi peringatan Detik-Detik Proklamasi Republik Indonesia ke-79. Mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju”, upacara ini dihadiri berbagai tokoh penting dan berlangsung khidmat.
Hadir dalam kegiatan ini Pj. Bupati Minahasa, DR. Jemmy Stanny Kumendong, M.Si yang juga bertindak sebagai Inspektur Upacara. Turut serta Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa, Ny. Djeneke Kumendong, SH, MSA., Ketua DPRD Minahasa, Glady P. E. Kandouw, SE, Dandim 1302 Minahasa, Letkol Inf. Mutakbir, Kapolres Minahasa, AKBP S. Sophian, SIK, MH, dan beberapa pejabat lainnya. Kehadiran mereka menambah makna upacara, menunjukkan sinergi dan komitmen dalam memajukan Minahasa.
Rangkaian acara dimulai dengan laporan Perwira Upacara, dilanjutkan dengan penghormatan kepada Inspektur Upacara yang dipimpin oleh Kapolsek Tondano, AKP Ronny Mawikere, selaku Komandan Upacara. Suasana semakin khidmat saat sirene tanda peringatan Detik-Detik Proklamasi dibunyikan, mengingatkan seluruh peserta akan momen bersejarah kemerdekaan Indonesia.
Prosesi berlanjut dengan pembacaan teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Minahasa, Glady P. E. Kandouw, SE, diikuti pengibaran Bendera Merah Putih yang dipimpin oleh IPDA Magenda Dimas Andrianto, S.TrK. Momen ini menjadi puncak dari upacara, diiringi dengan hening cipta yang dipimpin oleh Pj. Bupati Minahasa.
Upacara ditutup dengan doa oleh Kepala Kementerian Agama Minahasa, Pdt. Dolie Tangian, M.PdK, serta persembahan lagu-lagu kebangsaan. Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 10.20 WITA ini berjalan dengan lancar dan aman, meninggalkan kesan mendalam bagi semua yang hadir.(Hum)